“Legalitas usaha sangat penting bagi kemajuan usaha Anda, meskipun Anda merupakan pelaku usaha kecil. Temukan manfaat dan kemudahan dalam mengurus izin usaha melalui OSS.”
Legalitas usaha sangat penting bagi kemajuan usaha Anda, meskipun Anda merupakan pelaku usaha kecil. Beberapa pelaku usaha UMKM masih beranggapan bahwa izin usaha belum menjadi suatu keharusan untuk dimiliki. Namun, faktanya, legalitas usaha merupakan hal yang wajib bagi UMKM dan sangat bermanfaat untuk kemajuan usaha.
Presiden Joko Widodo telah memastikan kemudahan perizinan berusaha bagi UMKM melalui OSS (Online Single Submission). Ini akan membantu para pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) untuk mendapatkan izin usaha. Dalam Pasal 37 Peraturan Pemerintah No. 7 tahun 2021 tentang Kemudahan, Perlindungan, dan Pemberdayaan Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah sudah diatur perizinan berusaha untuk UMKM.
Dapatkan Kabar Terbaru dari Kami melalui Whatsapp Channel Chayra.ID. Jadi, jangan ragu lagi! Temukan solusi terbaik untuk kebutuhan bisnis Anda
Pelaku UMKM saat ini tidak perlu mengurus izin yang berbelit-belit. Mereka tidak perlu lagi mengurus Surat Izin Usaha Perdagangan (SIUP), Tanda Daftar Perusahaan (TDP), dan Surat Keterangan Usaha (SKU). Saat ini pelaku usaha hanya diminta mengurus NIB (Nomor Induk Berusaha) saja. NIB merupakan nomor identitas pelaku usaha, yang terdiri dari tiga belas digit angka. Di dalamnya ada pengaman dan tanda tangan elektronik. Pelaku usaha UMKM mengurus NIB sesuai bidang usaha yang diatur dalam Klasifikasi Baku Lapangan Usaha Indonesia (KBLI) 2020.
Mengurus NIB (Nomor Induk Berusaha) merupakan langkah penting dalam memastikan legalitas usaha Anda. Ada beberapa keuntungan yang Anda dapatkan jika Anda mengurus izin usaha Anda.
Pertama, Anda akan mendapatkan kepastian dan perlindungan dalam berusaha di lokasi yang telah ditetapkan. Dengan begitu, lokasi usaha Anda tidak akan dapat diklaim oleh pihak lain.
Kedua, Anda akan mendapatkan pendampingan untuk pengembangan usaha dari perorangan, kelompok, atau instansi terkait bantuan modal, tenaga kerja/manajemen usaha.
Ketiga, Anda akan mendapatkan kesempatan bagi usaha Anda untuk mendapatkan bantuan biaya dari bank atau non-bank yang lebih besar. Keempat, usaha Anda akan mendapatkan kemudahan dalam pemberdayaan dari pemerintah dan/atau lembaga lainnya.
Jadi, jangan biarkan kesulitan dalam proses perizinan menghalangi Anda dalam mengembangkan usaha Anda. Pastikan usaha Anda memiliki legalitas yang sah dan bersiaplah untuk mencapai kesuksesan yang lebih besar. Dengan legalitas yang sah, Anda dapat merasa tenang dan fokus dalam mengembangkan usaha Anda.
Apakah kabar ini berguna?
Anda yang tentukan bintangnya!
Tingkat Kepuasan 5 / 5. Jumlah pemberi bintang: 4
Belum ada yang kasih bintang! Jadi yang pertama memberi bintang.
Sudah saatnya Anda mempertimbangkan untuk memperbarui cara Anda mengelola arsip perusahaan Anda. Dengan menggunakan jasa digitalisasi arsip dari Chayra Solusi Arsip, Anda dapat dengan mudah menghemat waktu dan meningkatkan efisiensi dalam mengelola arsip Anda.
Dengan pengalaman yang luas, kami akan membantu Anda dalam mengatasi masalah arsip dan memastikan bahwa data Anda selalu terjaga dengan aman dan mudah diakses.
Jadi, jangan ragu lagi! Temukan solusi terbaik untuk kebutuhan digitalisasi arsip perusahaan Anda.